Bawa Visi Bersama Membangun Riau, M Nasir Daftar Cagubri ke PKS
BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Bakal Calon Gubernur Riau yang juga merupakan anggota DPR RI, HM. Nasir, resmi mendaftarkan diri ke DPW PKS Riau. Hal itu ditandai dengan pengembalian formulir pencalonan Cagubri yang dilakukan HM. Nasir bersama rombongan Jumat (17/5/2024).
Pengembalian ini dilakukan dengan didampingi Ketua DPD Demokrat Riau, Agung Nugroho, Ketua Dewan Kehormatan DPD Demokrat Riau, Eddy A Mohd Yatim, serta jajaran pengurus Demokrat lainnya.
Rombongan Demokrat disambut hangat Sekretaris DPW PKS Riau, Syamsudin B, beserta jajaran pengurus PKS Riau. Syamsudin menyampaikan ucapan terima kasih kepada HM. Nasir dan Demokrat yang telah membangun silaturahmi dan komunikasi dengan PKS.
"Nantinya, DPP PKS yang akan memilih calon gubernur dengan indikator terbaik," kata Syamsudin.
Ketua DPD Demokrat Riau, Agung Nugroho, mengungkapkan bahwa kunjungan ini merupakan langkah awal resmi mereka ke PKS.
"Kami mengantarkan calon gubernur kami yang sudah ditetapkan dan telah dikomunikasikan secara politik. Demokrat dan Gerindra sudah bersepakat untuk mencalonkan Pak M. Nasir," ujar Agung.
Agung juga menyatakan harapannya agar PKS dapat menawarkan calon wakil gubernur yang akan mendampingi M. Nasir. "Kami berharap bisa bekerja sama dengan PKS," tambahnya.
Sementara, M. Nasir menegaskan bahwa pencalonannya sebagai gubernur didorong keinginannya untuk membawa perbaikan bagi Riau.
"Pengalaman 15 tahun di DPR RI cukup bagi saya untuk bisa berkontribusi memperbaiki Riau, tetapi saya tidak bisa melakukannya sendiri. Mari kita bersama-sama membangun Riau ini," kata M. Nasir.
Terkait calon wakil gubernur, M. Nasir menyerahkan sepenuhnya kepada rekan-rekan, termasuk PKS, untuk menentukan yang terbaik. "Kami akan berdiskusi dengan semua partai politik untuk kebersamaan ini, intinya, kita ingin bersama-sama membangun Riau yang kaya ini," jelasnya.
M. Nasir menekankan pentingnya kerja sama untuk membangun Riau secara cepat dan komprehensif. "Tidak ada yang tidak bisa disepakati jika kita bersama-sama. Bertarung lagi hanya akan membuat kita lelah. Jadi, jika wakilnya dari PKS, kami sangat terbuka," ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa usaha ini bukan hanya untuk mencari kendaraan politik, tetapi juga untuk mencapai dukungan penuh. "Saya ingin mewakafkan diri saya untuk Riau. Semua bisa kita diskusikan. Kebersamaan bisa membawa Riau makmur, sejahtera, dan berjaya," pungkas M. Nasir.(***)
Berita Terkait
- Gaet Investor Asing, Pemkab Siak Taja Temu Bisnis dan Siak Expoversary 20240
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Sabtu 18 Mei0
- Sabtu 18 Mei, Babinsa Koramil 06/ PWK Sabak Auh komsos di Kampung Dayangsuri0
- Sabtu 18 Mei, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di kampung Teluk Mesjid0
- Dinkes Siak dan Apkesmi Gelar Webinar, Perkenalkan Program ILP0
- Siap Maju Pilkada Inhu, Adila Ansori Dapat Siqnal Dukungan Dari Pimpinan Demokrat0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 17 Mei0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Jumat 17 Mei0
- Jumat 17 Mei, Babinsa Koramil 06/Sabak Auh Sosialisasi, Ajak warga Aktifkan Siskamling0
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh