Komisi III DPRD Inhu Temukan Limbah di Sekitar Areal PT BBF

By Bermadah 30 Jan 2020, 12:09:12 WIB Inhu
Komisi III DPRD Inhu Temukan Limbah di Sekitar Areal PT BBF

Keterangan Gambar : Rombongan Komisi III DPRD Inhu saat melakukan Sidak ke PT BBF menemukan limbah cair CPO yang berceceran di areal perusahaan, Selasa 28 Jamuari 2020 


BERMADAH.CO.ID, INHU - Saat Komisi III DPRD Inhu bersama Upika Kuala Cenaku melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) ke PT Bayas Bio Fule (BBF) yang beroperasi di Kecamatan Kuala Cenaku, Kab Inhu, menemukan ceceran limbah minyak CPO di sekitar areal perusahaan, Selasa 28 Januari 2020.

PT BBF yang merupakan anak perusahaan PT Darmexs Group itu tidak berkutik ketika rombongan Komisi III yang berjumlah lima orang itu mengetahui limbah tersebut hasil olahan PT BBF.

"Limbahnya parah, berceceran di sekitaran lokasi perusahaan," kata Ketua akomisi III, Taufik Hendri kepada awak media. 

Bahkan, tambah Taufik, limbah tersebut sudah mengapung di sekitar selokan, yang berada di pinggiran kawasan perusahaan, yang nantinya akan mengalir ke Sungai Indragiri.

"Sayangnya, kita ke lokasi tidak menemukan jawaban dari menejemen perusahaan. Untuk itu kita akan agendakan hearing," tegas Taufik.

Sementara itu, Camat Kuala Cenaku, Muhammad Arif, sangat menyayangkan sikap PT BBF yang dituding tidak ramah lingkungan. 

"Di sini, yang jadi korban itu ya masyarakat tempatan. Bahkan, baunya sangat menyengat," tegas Camat.

Dikatakan Arif, akibat adanya limbah yang mengalir itu, tidak satupun dari pihak perusahaan yang melakukan pembersihan di lokasi tersebut.

Terpisah, saat dikonfirmasi Humas PT BFF, Joko, tidak menampik bahwa limbah tersebut milik perusahaannya.

"Limbah itu akibat salah satu tangki penampungan yang bocor. Namun, kini sudah dibuatkan tangki khusus," ujar Joko.

Untuk diketahui, PT BBF selama beroperasi, sebagai penampung minyak CPO dari sejumlah daerah kecamatan di Kabupaten Inhu. Bahkan, pihak perusahaan itu juga menampung CPO dari kabupaten tetangga.

Disebutkan, bahwa minyak CPO itu selain diolah oleh perusahaan itu juga mengirim ke berbagai daerah provinsi lain di Indonesia dengan menggunakan kapal tongkang.(yuz)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 7 Komentar untuk Berita Ini

  1. Pelangipoker 30 Jan 2020, 14:53:26 WIB

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit
    -
    Dapatkan bonus untuk member baru ! Hanya di : Pelangipoker

View all comments

Write a comment



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.


Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video