Jelang Pembukaan Peparnas XVII Solo 2024, Ketua NPC Riau Sambut Kedatangan Pj Gubri
Di Bandara Adi Sumarmo
BERMADAH.CO.ID, SOLO - Jelang pembukaan Peparnas XVII Solo 2024 di lapangan Manahan Solo yang dimulai sore hingga malam ini, Minggu (06/10/24) Ketua NPC Jaya Kusuma bersama rombongan menjemput kedatangan Pj Gubernur Riau Rahman Hadi di bandara Adi Sumarmo.
Dimana terlihat Ketua NPC Riau Jaya Kusuma, PLH Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau Helfandi, SE, M.Si beserta rombongan menunggu kedatangan Pj Gubernur Riau di pintu masuk bandara.
Tidak lama berselang, Pj Gubernur Riau Rahman Hadi tiba di bandara langsung disambut dengan pengalungan bunga oleh atlit NPC Riau.
Pj Gubernur Riau Rahman Hadi seusai makan bersama dirinya mengatakan bahwa pihaknya (Pemprov Riau, red) mendukung atlet yang akan bertanding di Peparnas XVII di Solo.
"In sya Allah Kita yakin dan percaya Atlet kita akan membawa banyak emas dan perak, " kata Rahman kepada media.
Saat ditanyakan terkait bonus Atlit dan anggaran yang minim, Pj Gubernur Riau Rahman Hadi dengan tersenyum menjelaskan bahwa tentang persoalan anggaran yang minim dikarenakan perpindahan lokasi dari Medan ke Solo pihaknya terus memberikan semangat kepada para atlet NPC Riau dikarenakan perpindahan lokasi tempat dimana tidak ada tambahan anggaran dan ini juga merupakan program pusat.
"Saya yakin dan mudah-mudahan dengan keadaan anggaran yang minim para atlet tidak akan kendor dalam bertanding dan kalau terkait tambahan anggaran, semua itu bisa saja terjadi. Nah kalau bonus sudah dianggarkan di murni awal tahun 2025 in sya allah sudah bisa dicairkan," ujarnya.
Ketua NPC Riau Jaya Kusuma mengucapkan terimakasih atas dukungan kehadiran Pj Gubernur Riau.
"Dengan kehadiran Bapak Pj Gubernur Riau Rahman Hadi semoga para atlet lebih semangat meraih medali pada perrtandingan nanti, " harapnya.(***)
Berita Terkait
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Minggu 6 Oktober0
- Minggu 6 Oktober, Anggota Koramil 02/Sungai Apit Monitoring Pentahapan Pemilukada 2024 0
- Satlantas Polres Pelalawan Gelar Sosialisasi Kamtibmas 0
- Kapolres Pelalawan Galang Sinergi di Coffee Morning Bersama KPU dan Bawaslu0
- Kapolres Pelalawan Galang Sinergi di Coffee Morning Bersama KPU dan Bawaslu0
- Angkat Kisah Permaisuri Kesultanan Siak, IPRY Komisariat Siak Akan Gelar Festival Rentak Melayu0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Sabtu 5 Oktober0
- Sabtu 5 Oktober Koramil 02/Sungai Apit Monitoring Pentahapan Pemilukada 20240
- Sabtu 5 Oktober Koramil 02/Sungai Apit Monitoring Pentahapan Pemilukada 20240
- Kodim 0322/Siak Gelar Doa Bersama Peringati HUT TNI ke-79, Wujud Syukur dan Pengabdian0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah