Kapolres Pelalawan Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Adat
Untuk Perkuat Sinergi dan Dukungan Pilkada 2024
BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN - Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK bersama rombongan ke kediaman rumah kediaman Sultan Pelalawan X, H Tengku Kamaruddin Haroen, di Jalan Angsa I Kecamatan Sukajadi Kota Pekanbaru, Minggu (11/08/2024). Hal ini disampaikan Kasi Humas Polres Pelalawan AKP Edy Haryanto SH MH.
Dikatakannya, Tujuan kunjungan adalah memperkuat hubungan dan meminta dukungan dalam menjaga keamanan serta kelancaran Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan tahun 2024. Guna menjalin tali Silaturahmi antara Polri bersama tokoh adat Kabupaten Pelalawan
Silaturahmi Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK beserta Ketua Bhayangkari Cabang Polres Pelalawan Ny Yaty Afrizal Asri dengan Sultan Pelalawan X, H Tengku Kamaruddin Haroen juga di hadiri oleh Assyaidis Syarif Kamaruddin Haroen Tengku Besar Pelalawan H Tengku Kamaruddin Haroen, Kasat Intelkam Polres Pelalawan AKP Zulhendra, SH MM, Raja Muda Kesultanan Pelalawan H T Kashar Haroen, MSi, Datuk Bendahara Lembaga Perangkat Kesultanan Pelalawan H Tengku Zulmizan Farianja Assegaf, MSi.,Ak.Ca dan Anak Sultan Pelalawan T Amri Fuad, MSi.
Dalam kesempatan silaturahmi yang akrab ini Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK menyampaikan silaturahmi dan diharapkan dapat terus memperkuat hubungan silaturahmi yang baik antara Polres Pelalawan dengan Tokoh Adat Kabupaten Pelalawan serta memperkokoh rasa persaudaraan dan kebersamaan.
"Kapolres Pelalawan menyampaikan mohon tunjuk ajar dan bimbingan dari Tokoh Adat Pelalawan untuk dapat bersinergi mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Pelalawan," ungkap AKP Edy Haryanto.
"Kami juga meminta dukungan dari Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan seluruh elemen masyarakat untuk dapat secara bersama sama mensukseskan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pelalawan tahun 2024 yang akan kita songsong. Semoga dengan keberadaan pihak Kepolisian ditengah-tengah masyarakat dapat diterima dengan baik sehingga pesta demokrasi ini dapat berjalan dengan lancar tanpa suatu hambatan".
Di sela sela perbincangan yang cukup akrab Assyaidis Syarif Kamaruddin Haroen Tengku Besar Pelalawan H. Tengku Kamaruddin Haroen menyampaikan berterimakasih dan menyambut baik kedatangan Bapak Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri SIK beserta rombongan dalam agenda silaturahmi itu. Semoga kedepannya amanah dan jabatan yang diemban Kapolres saat ini dapat dijalani dengan ikhlas, penuh rasa tanggung jawab dengan harapan Allah SWT meridhoi serta memberikan perlindungan kepada Kapolres beserta jajaran dalam menjalankan tugas menjaga kondusifitas wilayah hukum Polres Pelalawan. (EP)
Berita Terkait
- Minggu 11 Agustus, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di Kampung Teluk Mesjid0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Minggu 11 Agustus0
- Jalan Santai Kecamatan Sungai Apit 14 Kampung Satu Kelurahan Resmi Dilepas Camat0
- Presiden Penyair Indonesia, Tak Dapat Menahan Haru Ketika Berada di Depan Imanah Rasulullah SAW0
- Kunjungi NPC Riau, Agung Nugroho Berikan Pujian, Akan Perjuangkan Dukungan Anggaran0
- Dalam Rakerwil Rektor UNP Iluni UNP, Alumni Harus Bersinergi Bangun Riau0
- Tournament Volley Ball Putri Kapolsek Cup 1 Meriahkan HUT ke-79 RI di Kelayang0
- Bersama UAS, Pj Gubernur SF Hariyanto Resmikan Pesantren Mahad Islam Riau0
- KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Pencalonan Pilkada Serentak Tahun 20240
- Sabtu 10 Juli, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di Kampung Teluk Mesjid0
Berita Populer
- DR Karmila Sari Dorong Pengembangan SMAN Olahraga Riau
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 8 November
- Luncurkan Implementasi Layanan Elektronik se-Bali,Menteri AHY:BPN Siap Layani Masyarakat MakinCepat
- Penangkapan Jaringan Internasional Narkoba di Riau, Empat Tersangka Ditangkap
- Bangun Literasi Masyarakat Lewat Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial
- Festival Pilkada Riau 2024
- 382 Personil Polri Diterjunkan untuk Pengamanan TPS Pilkada di Kabupaten Pelalawan
- Wisuda Unisi 2024, Momen Keberhasilan dan Harapan Baru bagi Lulusan
- Perubahan Tradisi Perkawinan Suku Petalangan di Desa Palas, Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan
- Rombongan Kajati Riau Monev di Kejari Pelalawan