Kapolres Pelalawan Pastikan Proses Pelipatan Surat Suara Pilkada 2024 Berjalan Aman

By Bermadah 31 Okt 2024, 14:05:09 WIB Pelalawan
Kapolres Pelalawan Pastikan Proses Pelipatan Surat Suara Pilkada 2024 Berjalan Aman

BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN – Dalam rangka menyukseskan Pilkada Kabupaten Pelalawan 2024, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri SIK menghadiri pembukaan kegiatan sortir dan pelipatan surat suara yang berlangsung di Gudang Logistik KPU Kabupaten Pelalawan, GOR Tengku Pangeran, Pangkalan Kerinci, pada Rabu (30/10/2023).

Acara tersebut dibuka oleh Ketua KPU Kabupaten Pelalawan, Baprinaldi, S.Sos, yang juga dihadiri oleh Pjs Bupati Kabupaten Pelalawan, DR Jhoni Armedi Pinem, ST MT, serta perwakilan dari berbagai instansi, termasuk TNI dan Bawaslu. 

Terlihat juga Pabung Pelalawan Mayor Irf Marwan Parapat, Kajari Kabupaten Pelalawan di wakil oleh Kasi Intel Robby Prasetya SH MH, Kasatpol PP  Tengku Junaidi, M.Si, Kepala Kesbangpol Kabupaten Pelalawan Andi Yuliandri, S.Kom, Komisioner Bawaslu Kabupaten Pelalawan Bidang SDM, Organisasi, Diklat  Bambang Sugihartono,
Kabid Trantibbum Satpol PP Yandi.

Plt Kadis PUPR  Irhamisbar, Kabag Ops Polres Pelalawan Kompol Maison, SH, Kasat Intelkam Polres Pelalawan AKP Zulhendra., SH., MM,
Plt. Sekretaris KPU Kabupaten Pelalawan  Ernida,Kasubbag Keuangan, Umum dan Logistik Akademika Agrianty, Para Kasubbag dan Staff KPU Kab. Pelalawan, Para Kasubbag dan Staff Bawaslu Kab. Pelalawan, Personel pengamanan Gudang Logistik KPU Kabupaten Pelalawan (Personel Polres Pelalawan, Personil TNI, Anggota Jaga Saksana, Tenaga Keamanan KPU) dan petugas sortir dan pelipatan surat suara sebanyak 70 orang.

Dalam sambutannya, Baprinaldi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pengamanan tahapan Pilkada.

Kapolres Afrizal menegaskan komitmen pihak kepolisian untuk menjaga keamanan selama proses pelipatan surat suara. Ia berharap kegiatan ini berlangsung lancar dan tanpa kendala.

Pjs. Bupati Pelalawan juga memberikan dukungan penuh terhadap KPU dan menyatakan kesiapan pemerintah daerah untuk membantu pelaksanaan tahapan Pilkada.

 Ia mengapresiasi upaya Polres Pelalawan dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pemilu.

Dengan keterlibatan berbagai pihak, diharapkan proses pelipatan dan sortir surat suara ini dapat berjalan dengan baik demi tercapainya Pilkada yang aman dan sukses di Kabupaten Pelalawan.(EP)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video