Resmi Membuka POPDA Kabupaten Siak 2024 Bupati Siak Dukung Atlet Muda Siak Semakin Bersinar
BERMADAH.CO.ID, SIAK - Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Siak 2024 resmi di buka Bupati Siak Alfedri, di Stadion Sultan Ismail, Kampung Rempak, Kecamatan Siak Sri Indrapura, Sabtu (11/05/2024).
Pembukaan POPDA Kabupaten Siak 2024 ini turut dihadiri Wakil Bupati Siak yang juga merupakan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Siak Husni Merza, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Siak Syafrizal, Wakil Ketua II DPRD Siak, Dandim 0322 Siak, Kapolsek Siak, unsur forkopimda Kabupaten Siak dan juga pejabat dilingkungan Kabupaten Siak.
Dalam laporan Panitia Pelaksana POPDA Kabupaten Siak, Kadispora Kabupaten Siak Syafrizal menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 11 hingga 16 Mei dengan mempertandingkan 9 cabang olahraga.
Kesembilan Cabor ini yaitu antara lain, sepakbola, bola voli, sepak takraw, badminton, pencak silat, renang, atletik, tennis lapangan dan bola basket.
Sebanyak 1400 atlet yang merupakan perwakilan dari seluruh Kecamatan se-Kabupaten Siak ini mengikuti sembilan cabang olahraga (Cabor) yang dipertandingkan.
"Alhamdulillah Kabupaten Siak kembali melaksanakan pekan olahraga pelajar daerah, terakhir dilaksanakan pada tahun 2017, kemudian tahun 2020 tidak dilaksanakan karena covid-19," ucap Bupati Siak, Alfedri dalam sambutannya.
Alfedri juga mengatakan POPDA Kabupaten Siak ini bertujuan sembari menyeleksi atlet-atlet terbaik Kabupaten Siak untuk siap bertanding di POPDA Provinsi yang akan dilaksanakan Juni 2024 mendatang di Pekanbaru.
"Yakin dengan percaya diri dan persiapan yang matang anak-anak bapak bisa bertanding di POPNAS ataupun PON mendatang," ujarnya.
Tercatat bahwa perjuangan atlet atlet muda Kabupaten Siak beberapa kali mendapatkan peringkat 3 teratas di Provinsi Riau, bahkan atlet Kabupaten Siak cabang olahraga Kempo pernah bertanding di POPNAS.
Hal tersebut tentu membuktikan bahwa potensi atlet muda Kabupaten Siak khusus yang para pelajar yang tergabung dalam tim Kecamatan maupun Kabupaten memiliki peluang besar untuk bersinar di kancah Nasional maupun Internasional.
"Pada POPDA Kabupaten Siak ini, kami harap pelajar pelajar Siak dapat memperlihatkan hasil pembinaan atlet kabupaten oleh pelatih pelatih terbaik kami," kata Alfedri.
Pemerintah Kabupaten Siak berharap POPDA Kabupaten Siak tahun ini bisa melahirkan atlet terbaik yang berdaya saing tinggi dengan jiwa sportifitas tiada batas dan juga melahirkan pemuda generasi emas 2045.(Infotorial)
Berita Terkait
- Sabtu 11 Mei, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di kampung Sungai limau0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Sabtu 11 Mei0
- Sabtu 11 Mei 2024 Babinsa Koramil 06/ PWK Sabak Auh komsos di Kampung Rempak0
- PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan ke PDIP0
- Diundang Khusus Ketum DPP PAN, Cak Mus Semakin Yakin Maju di Pilkada Kuansing0
- Didampingi Istri dan Anak, Kompol Sutarja, Ambil Formulir Calon Bupati Inhu di Demokrat0
- Tegas! Seluruh Kader Demokrat Inhu Siap Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 20240
- Jumat 10 Mei, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di kampung Tanjung Kuras0
- Di PKS, Edy Natar Serahkan Formulir Balon Gubri, Syofyan Siroj Ambil Formulir Balon Wagubri0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Jumat 10 Mei0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh