Akhir Perjuangan Eks Pegawai KONI Riau Menuntut Keadilan Berdasarkan Putusan Pengadilan

By Bermadah 14 Mar 2025, 21:57:14 WIB Riau
Akhir Perjuangan Eks Pegawai KONI Riau Menuntut Keadilan Berdasarkan Putusan Pengadilan

BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Akhir perjuangan eks pegawai Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau menuntut keadilan berdasarkan keputusan pengadilan usai sudah.

Pasalnya, perjungan eks pegawai KONI Riau membuahkan hasil dan keputusan pengadilan Negeri  (PN) Pekanbaru memerintahkan untuk dilakukan penyitaan lima unit mobil milik KONI Riau tersebut.

“Alhamdulillah sesuai prosedur yang berlaku sebanyak lima unit mobil menjadi barang penyitaan telah rampung atas penilain yang dilakukan Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) dan tuntutan untuk pembayaran pesangon segera akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” kata Kuasa hukum eks pegawai KONI Riau Murza Azmir SH, Jumat pagi (14/3/25) saat dilakukan Konferensi pers di Gor Tribuana Jalan Diponegoro Pekanbaru.

Ditambahkan Murza Azmir SH, meskipun proses penilaian yang dilakukan KJPP sempat dihalangi, menurutnya tidak jadi masalah.

Dalam analisanya, penolakan sama sekali tidak berdasar dan tidak tau apa motif yang dilakukan oknum tersebut.

“Kita tidak persoalkan itu, terpenting proses hukum selama tiga tahun ini, sudah dilakuan sesuai dengan mekanisme yang berlaku,” tegasnya kepada awak media.

Ditanya soal kapan dan waktu keputusan atas penilaian KJPP, dirinya mengatakan tidak bisa dipastikan. Namun pada hari ini, sudah disiarkan melalui media dan masyarakat lebih tau atas keputusan perkara sejumlah eks pegawai KONI Riau yang dipecat secara sepihak.

“Ya…kita tunggu aja kapan dan waktu yang telah ditentukan  (PN) Pekanbaru untuk menyurati Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL)," tutupnya. (***)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video