Kapolres Pelalawan Sosialisasikan Mudik Aman Keluarga Nyaman, Pastikan Keselamatan Pemudik

BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN – Menyambut arus mudik Lebaran 1446 H, Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, turun langsung ke Jalan Lintas Timur, Kota Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau, untuk mensosialisasikan tagline "Mudik Aman Keluarga Nyaman" serta layanan darurat Hotline 110 kepada masyarakat dan para pengemudi kendaraan, Sabtu (22/3).
Dalam kegiatan ini, Kapolres didampingi oleh Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Enggarani Laufria, SIK, MSi, Kasi Humas AKP Edy Haryanto, SH, MH, serta beberapa pejabat dan personel Sat Lantas Polres Pelalawan.
Mereka menyampaikan himbauan kepada para pemudik agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi perjalanan yang aman dan nyaman.
Saat berbincang dengan pengemudi Bus PO Pelangi dan pengendara kendaraan pribadi, Kapolres menekankan pentingnya kesadaran berlalu lintas.
"Hotline 110 ini berguna untuk menghubungi kantor polisi terdekat selama 24 jam jika bapak dan ibu membutuhkan bantuan di perjalanan. Jangan ragu untuk menghubungi jika terjadi keadaan darurat," ujar AKBP Afrizal Asri.
Lebih lanjut, ia mengingatkan para pengemudi agar berhati-hati di jalan, tidak ngebut, tidak bermain ponsel saat berkendara, serta selalu mematuhi rambu lalu lintas dan arahan petugas di lapangan.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat, terutama para pemudik yang merasa lebih tenang dengan adanya kepastian pengamanan dari pihak kepolisian.
Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani perjalanan mudik dengan aman dan nyaman hingga tiba di kampung halaman untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga tercinta.(EP)
Berita Terkait
- Dandim 0322/Siak Sambut Gubernur Riau dan Forkopimda Tinjau PSU Pilkada 2024 di Kabupaten Siak0
- Sabtu 22 Maret, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Patroli dan Sosialisasi Pilkada Damai0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Sabtu 22 Maret0
- Ramadan, SEPARU Hadir Berbagi Kebahagiaan Untuk Masyarakat Membutuhkan0
- Siak Siap Gelar PSU, Mendagri Ingatkan Polarisasi dan Politik Uang0
- Buka Puasa Bersama Permaskab Meranti, Sarana Pererat Silaturahmi0
- PT EMP Energi Riau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kecamatan Kerumutan0
- Kolaborasi Kebaikan, DJKN Kanwil RSK Bersama IZI Salurkan Bantuan Paket Sembako0
- Sat Resnarkoba Polres Pelalawan Gerebek Sarang Narkoba di Kerumutan, 88,21 Gram Sabu Diamankan0
- Diskusi Publik Jikalahari: Mencari Solusi Tuntas Banjir Riau0
Berita Populer
- DR Karmila Sari Dorong Pengembangan SMAN Olahraga Riau
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 8 November
- Luncurkan Implementasi Layanan Elektronik se-Bali,Menteri AHY:BPN Siap Layani Masyarakat MakinCepat
- Penangkapan Jaringan Internasional Narkoba di Riau, Empat Tersangka Ditangkap
- Bangun Literasi Masyarakat Lewat Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial
- Festival Pilkada Riau 2024
- 382 Personil Polri Diterjunkan untuk Pengamanan TPS Pilkada di Kabupaten Pelalawan
- Wisuda Unisi 2024, Momen Keberhasilan dan Harapan Baru bagi Lulusan
- Perubahan Tradisi Perkawinan Suku Petalangan di Desa Palas, Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan
- Rombongan Kajati Riau Monev di Kejari Pelalawan
