Personel Siaga Kodim 0322/Siak Rutin Patroli Keamanan ke KPU, Bawaslu, dan Gudang Logistik Pilkada

BERMADAH.CO.ID, SIAK - Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah, personel siaga Kodim 0322/Siak secara rutin melaksanakan patroli ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan gudang logistik pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Siak.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Kodim 0322/Siak dalam mendukung keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Siak. Dengan meningkatkan pengawasan serta kesiapsiagaan, diharapkan potensi gangguan keamanan dapat diminimalisir, sehingga seluruh tahapan PSU dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif.
Dandim 0322/Siak, Letkol Inf Riyanto Budi Nugroho M Han, menyampaikan bahwa patroli ini akan terus dilakukan secara berkala guna memastikan situasi di sekitar lokasi-lokasi strategis tetap dalam kondisi aman dan terkendali.
"Kami berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung kelancaran PSU, terutama dalam aspek keamanan. Sinergi dengan aparat terkait dan masyarakat juga terus kami jalin agar situasi tetap kondusif," ujarnya.
Selain patroli, personel Kodim 0322/Siak juga melakukan koordinasi dengan pihak penyelenggara pemilu serta aparat kepolisian untuk memperkuat sistem pengamanan. Hal ini dilakukan guna mengantisipasi potensi ancaman yang dapat mengganggu jalannya PSU di Kabupaten Siak.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan seluruh proses tahapan PSU dapat berjalan sesuai jadwal tanpa hambatan, serta menciptakan situasi yang aman dan damai bagi seluruh masyarakat Siak.
(Penerangan Kodim 0322/Siak)
Berita Terkait
- Pekanbaru dalam Sorotan: Dampak OTT KPK dan Defisit Anggaran Terhadap Stabilitas Ekonomi0
- Danrem 031/Wira Bima Bantah Terlibat dalam Peresmian Tambang Galian C Ilegal di Kampar0
- Sabtu 8 Maret, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Patroli dan Sosialisasi Pilkada Damai0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Sabtu 8 Maret0
- Banjir Melanda Jalan Nasional di Pelalawan, Kapolres Turun Langsung Pastikan Kelancaran Lalu Lintas0
- Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri SIK Pastikan Pasar Ramadan Aman dan Kondusif0
- Kasdim 0322 Siak Ikuti Sosialisasi Pemungutan Suara Ulang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak0
- Ditlantas Polda Riau Bersama Instansi Terkait Terus Gencarkan Operasi Penertiban Kendaraan0
- Dorong Legalitas Usaha, Pemkab Siak dan Kemenkumham Riau Sosialisasikan Layanan AHU0
- Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal Safari Subuh Ramadan di Pangkalan Kerinci0
Berita Populer
- DR Karmila Sari Dorong Pengembangan SMAN Olahraga Riau
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 8 November
- Luncurkan Implementasi Layanan Elektronik se-Bali,Menteri AHY:BPN Siap Layani Masyarakat MakinCepat
- Penangkapan Jaringan Internasional Narkoba di Riau, Empat Tersangka Ditangkap
- Bangun Literasi Masyarakat Lewat Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial
- Festival Pilkada Riau 2024
- 382 Personil Polri Diterjunkan untuk Pengamanan TPS Pilkada di Kabupaten Pelalawan
- Wisuda Unisi 2024, Momen Keberhasilan dan Harapan Baru bagi Lulusan
- Perubahan Tradisi Perkawinan Suku Petalangan di Desa Palas, Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan
- Rombongan Kajati Riau Monev di Kejari Pelalawan
