Polres Pelalawan Siaga 24 Jam di Lokasi Banjir KM 83
Pastikan Distribusi Barang Pokok Selama Ramadan Lancar

BERMADAH.CO.ID,:– Menyikapi banjir yang masih menggenangi Jalan Lintas Timur KM 83, Desa Kemang, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK turun langsung ke lokasi bersama Kasat Lantas AKP Enggarani Laufria, SIK, MSI, Kasi Humas AKP Edy Haryanto, SH, MH, dan Kasat Samapta AKP Osben Samosir serta sejumlah personel Polres Pelalawan, pada Rabu (12/3/2025).
Banjir yang merendam jalan nasional tersebut memiliki ketinggian air mencapai 55 cm, akibat curah hujan tinggi di wilayah Riau dan dibukanya pintu spillway PLTA Koto Panjang beberapa hari lalu.
Akibatnya, luapan Sungai Kampar meningkat hingga menggenangi badan jalan, yang merupakan jalur utama penghubung antara Provinsi Jambi dan Riau.
Untuk mengantisipasi kemacetan dan gangguan distribusi logistik, Kapolres Pelalawan menyiagakan personel kepolisian selama 24 jam di lokasi banjir KM 83.
Langkah ini dilakukan agar barang kebutuhan pokok dan jasa angkutan tetap dapat berjalan lancar, terutama di bulan suci Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
"Kegiatan siaga ini bertujuan untuk memantau dan memastikan distribusi barang kebutuhan pokok selama bulan Ramadhan tetap berjalan lancar. Selain itu, kami juga fokus menjaga keselamatan masyarakat yang melewati lokasi banjir di Jalan Lintas Timur KM 83," ujar Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK.
Kapolres menegaskan bahwa kehadiran kepolisian di lokasi bencana bukan hanya untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
"Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap dapat memperkuat hubungan silaturahmi yang baik dengan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian," tambahnya.
Kapolres Pelalawan juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati saat melewati lokasi banjir, serta mematuhi arahan petugas di lapangan agar perjalanan tetap aman.
Dengan sinergi antara Polri dan masyarakat, diharapkan dampak banjir terhadap distribusi logistik dan aktivitas ekonomi dapat diminimalisir, sehingga kebutuhan selama bulan Ramadhan tetap terpenuhi.(EP)
Berita Terkait
- Safari Ramadan di Minas Barat, Plh Sekda Ajak Perbanyak Bantu Masyarakat yang Membutuhkan0
- Kapolres Pelalawan Gelar Subuh Berjamaah dan Kultum0
- Rabu 12 Maret, Babinsa Koramil 02/SA Komsos dan Mensosialisasikan Nilai-Nilai Pancasila0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit Rabu 12 Maret0
- Pemkab Siak Bersama Baznas Salurkan 1.861 Paket Ramadan Bahagia, Bantu Masyarakat Hadapi Inflasi0
- Evaluasi PLTA Koto Panjang Mendesak: Warga Dirugikan, Audit AMDAL Harus Dilakukan0
- Selasa 11 Maret, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Patroli dan Sosialisasi Pilkada Damai0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Selasa 11 Maret0
- Kapolres Pelalawan dan Bhayangkari Bagikan Bantuan untuk Korban Banjir di Pangkalan Kerinci0
- Ditlantas Polda Riau Rencanakan Aturan Pembatasan Berkendaraan ke Sekolah0
Berita Populer
- DR Karmila Sari Dorong Pengembangan SMAN Olahraga Riau
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 8 November
- Luncurkan Implementasi Layanan Elektronik se-Bali,Menteri AHY:BPN Siap Layani Masyarakat MakinCepat
- Penangkapan Jaringan Internasional Narkoba di Riau, Empat Tersangka Ditangkap
- Bangun Literasi Masyarakat Lewat Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial
- Festival Pilkada Riau 2024
- 382 Personil Polri Diterjunkan untuk Pengamanan TPS Pilkada di Kabupaten Pelalawan
- Wisuda Unisi 2024, Momen Keberhasilan dan Harapan Baru bagi Lulusan
- Perubahan Tradisi Perkawinan Suku Petalangan di Desa Palas, Kecamatan Pangkalan Kuras, Pelalawan
- Rombongan Kajati Riau Monev di Kejari Pelalawan
