Transparansi PLTA Koto Panjang Dinilai Kunci Lindungi Masyarakat Hilir

By Bermadah 13 Jan 2026, 09:41:56 WIB Pelalawan
Transparansi PLTA Koto Panjang Dinilai Kunci Lindungi Masyarakat Hilir

Keterangan Gambar : Tengku Azriwardi ST, DPRD Pelalawan Dorong Tata Kelola Air PLTA Koto Panjang Lebih Akuntabel, Senin 12 Januari 2025


BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN - Wakil Ketua DPRD Pelalawan sekaligus Ketua DPC PKB Kabupaten Pelalawan, Tengku Azriwardi, ST, menegaskan pentingnya transparansi dan koordinasi berkelanjutan dalam pengelolaan Waduk PLTA Koto Panjang. Menurutnya, keterbukaan informasi dan sinergi dengan pemerintah daerah serta pihak terkait menjadi kunci agar pengelolaan bendungan berjalan maksimal dan berpihak pada kepentingan masyarakat, Senin 12 Januari 2026.

Tengku Azriwardi menekankan bahwa fungsi utama bendungan adalah mengatur tata kelola air, bukan menjadi sumber persoalan baru. Karena itu, pengelolaan debit air harus mampu mencegah dua risiko sekaligus, yakni kekeringan dan banjir di sepanjang Sungai Kampar, baik di wilayah hulu maupun hilir.

Ia mengingatkan, setiap pembukaan pintu pelimpah (spillway) harus dilakukan secara terukur dan penuh kehati-hatian. Langkah tersebut wajib dipastikan tidak menimbulkan kerugian bagi masyarakat hilir akibat luapan air yang berlebihan. Prinsip kehati-hatian ini, menurutnya, merupakan roh utama dalam pengelolaan bendungan.

Lebih lanjut, Tengku Azriwardi menyoroti pentingnya early release sebagai instrumen mitigasi. Early release harus dirancang dengan SOP yang matang agar mampu mengantisipasi potensi banjir, baik di hulu maupun hilir. Selain itu, jika terdapat kerusakan lingkungan di daerah tangkapan air (catchment area), perbaikan harus segera didorong secara serius dan berkelanjutan.

Ia juga menegaskan bahwa bendungan secara teknis harus memiliki dan memfungsikan elevasi overflow sesuai prinsip dasar keselamatan bendungan. “Intinya, bendungan itu untuk mengatur air. Jangan sampai justru menjadi sumber masalah baru bagi masyarakat,” tegasnya.

Tengku Azriwardi mencatat, selama hampir dua pekan terakhir pembukaan pintu spillway, kondisi di hilir Sungai Kampar relatif aman dan tidak menimbulkan persoalan signifikan. Menurutnya, kondisi ini patut dipertahankan dan menjadi indikator bahwa perbaikan SOP early release mulai menunjukkan manfaat nyata.

“Ini catatan positif. Terima kasih kepada PLTA Koto Panjang karena ada perbaikan SOP. Dampaknya, hingga saat ini masyarakat hilir tidak terdampak banjir,” ujar Tengku Azriwardi, seraya berharap praktik baik ini terus dijaga.

Sementara itu, dua pintu spillway Waduk PLTA Koto Panjang masih dibuka dengan ketinggian masing-masing 50 sentimeter. Hingga Senin (12/1/2026) pukul 19.00 WIB, elevasi waduk tercatat berada di posisi 81,61 mdpl, menandakan kondisi waduk masih dalam pengawasan ketat.

Manager PLTA Koto Panjang, Dhani Irwansyah, menjelaskan pembukaan spillway dipertahankan karena tingginya curah hujan yang berdampak pada inflow waduk. Pada pukul 19.00 WIB, outflow turbin tercatat 340,19 m³/s, outflow spillway 146,28 m³/s, dengan inflow 486,47 m³/s, sehingga total outflow seimbang dengan inflow. Ia menegaskan, pengelolaan debit dilakukan secara cermat untuk menjaga keselamatan bendungan sekaligus melindungi masyarakat di wilayah hilir Sungai Kampar.(EP)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video