Wabup Husni dan Masyarakat Siak Salat Iduladha 1445 Hijriah di Lapangan Tugu Siak
BERMADAH.CO.ID, SIAK - Siak Sri Indrapura- Jika Bupati Alfedri dan Istri melaksanakan shalat Iduladha 1445 Hijriah di kecamatan Sungai Apit, sementara Wakil Bupati Siak Husni Merza dan istri melaksanakan salat Idul Adha di lapangan tugu depan Istana Siak bersama masyarakat.
Shalat Iduladha dimulai pukul 07.10 WIB pagi itu, dihadiri ribuan umat muslim yang ada di Kota Siak Sri Indrapura.
"Alhamdulillah bersyukur kita kepada Allah SWT karena kita masih diberikan kesempatan untuk berkumpul bersama untuk shalat eid di lapangan tugu depan Istana Siak yang megah ini," sebut Husni Merza, Senin (17/06/2024).
Husni Merza berharap sebagai kaum muslimin dan muslimah bisa menggunakan kesempatan hari yang besar ini untuk beribadah dan bagi yang berqurban maupun panitia pelaksana qurban, amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT.
Husni Merza mengajak seluruh masyarakat Siak untuk sama-sama mendoakan jemaah haji dari Kabupaten Siak agar selalu dalam lindungan Allah SWT dan pulang menjadi haji yang mabrur.
"Mari kita doakan juga saudara kita yang sedang melaksanakan ibadah haji agar diberikan kesehatan, kekuatan serta kemudahan dalam melaksanakan ibadah haji dan menjadi haji yang mabrur. Serta nantinya kembali ke Indonesia dengan selamat dan sehat," ajak Husni.
Pada tahun ini bedasarkan data dari Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskannak) Kabupaten Siak, rekapitulasi hewan kurban per tanggal 16 Juni 2024 terdapat 2264 sapi, 74 kerbau dan 502 kambing yang menjadi hewan kurban dari seluruh Kecamatan di Kabupaten Siak.
"Data hewan qurban dari seluruh kecamatan tahun ini, untuk kerbau 74 kambing 502 ekor serta sapi berjumlah 2264 ekor," terang Husni.
Pelaksanaan Salat Idul Adha 1445 H ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Siak Arfan Usman, Dandim 03022 Siak, Kapolres Siak dan masyarakat sekitar.(Infotorial)
Berita Terkait
- Selasa 18 Juni, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Kodim 0322/Siak Komsos di kampung Pebadaran0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Selasa 18 Juni0
- Selasa 18 Juni, Babinsa Koramil 06/ PWK Sabak Auh Komsos di Kampung Jayapura0
- Polres Pelalawan Gelar Pemotongan Hewan Qurban Iduladha 1445 H/20240
- Bupati Siak Alfedri Salat Iduladha dan Serahkan 1 Ekor Sapi Kurban untuk Masyarakat Sungai Apit0
- Rahmat Handayani Merayakan Iduladha Bersama Keluarga Dengan Joging Sore0
- Energi Berqurban, BDI PT ITA Serta Sub Kontraktor Salurkan 23 Ekor Sapi dan 10 Kambing0
- Energi Berqurban, BDI PT ITA Serta Sub Kontraktor Salurkan 23 Ekor Sapi dan 10 Kambing0
- Inspirasi Keteladanan Nabi Ibrahim dan Ismail dalam Khutbah Idul Adha Sarwan Kelana0
- Idul Adha,PLN Siagakan 163 Posko Kelistrikan dan 1.245 Personel di Siagakan di Riau & Kepulauan Riau0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh