Besok, Kampanye Akbar Paslon Bertuah Muflihun-Ade Hartati di Lapangan Bukit Senapelan
Ayo Kita Buktikan Kita Dukung Muflihun-Ade Hartati

By Bermadah 22 Nov 2024, 21:11:30 WIB Pekanbaru
Besok, Kampanye Akbar Paslon Bertuah Muflihun-Ade Hartati di Lapangan Bukit Senapelan

BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru, Muflihun - Ade Hartati, yang diusung oleh sejumlah partai politik, akan menggelar kampanye akbar di Lapangan Bukit, Kecamatan Senapelan, Sabtu, (23/11/2024).

Acara ini diprediksi akan menjadi salah satu momentum terbesar dalam rangkaian Pilkada 2024, dengan ribuan pendukung dari berbagai penjuru kota siap meramaikan lokasi acara.

Muflihun dan Ade Hartati akan hadir langsung bersama koalisi partai pengusung, tokoh masyarakat, pemuda, serta lebih dari 60 kelompok relawan Bertuah. Kehadiran mereka diharapkan menjadi simbol semangat dan persatuan untuk membawa Pekanbaru ke arah yang lebih baik.

Rahmat Handayani, Tokoh Muda sekaligus Presidium Tenayan Raya Kulim, turut mengajak seluruh simpatisan untuk hadir dan meramaikan kampanye ini.

"Ayo, kepada seluruh simpatisan, mari kita ramaikan Lapangan Bukit Batu Senapelan, kita kawal paslon kita sampai jadi." serunya, menekankan pentingnya solidaritas dalam mendukung pasangan nomor urut 1.

Rahmat juga mengingatkan pentingnya menjaga ketertiban selama acara berlangsung. "Kita harus sama-sama mengawal kampanye ini agar berjalan dengan kondusif. Jangan beri celah bagi pihak-pihak yang ingin mengganggu kelancaran acara," tegasnya.

Kampanye akbar ini bukan hanya menjadi ajang unjuk kekuatan politik, tetapi juga momen untuk memperkenalkan visi dan misi pasangan Bertuah dalam membangun Pekanbaru yang maju, sejahtera, dan bertuah. Dukungan besar dari relawan dan masyarakat mencerminkan harapan besar terhadap pasangan ini.

Dengan suasana yang diprediksi akan penuh semangat, acara ini diharapkan menjadi titik awal yang kuat bagi perjalanan pasangan Muflihun - Ade Hartati menuju kemenangan di Pilkada 2024. Kampanye akbar tersebut juga diharapkan menjadi bukti nyata komitmen untuk membawa perubahan positif bagi Kota Pekanbaru. (***)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video