Sambut Siak Silver Anniversary, Pemkab Siak Gotong Royong Massal
BERMADAH.CO.ID, SIAK - Menyambut Hari Jadi Kabupaten Siak ke - 25 tahun 2024 yang jatuh pada12 Oktober mendatang, Pemerintah Kabupaten Siak menggelar berbagai kegiatan, salah satunya gotong royong massal dengan tema "Sayang Siak".
Kegiatan Gotong Royong "Sayang Siak" tersebut, dipimpin Pjs Bupati Siak Indra Purnama, didampingi Sekda Siak Arfan Usman, para Asisten dan juga beberapa Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Siak, di pusatkan di Lapangan Siak Bermadah, Kecamatan Siak, Kamis (10/10/2024).
Pjs Bupati Siak Indra Purnama menyampaikan hari ini Pemerintah Kabupaten Siak melaksanakan gotong royong "Sayang Siak", dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Siak ke 25.
"Alhamdulillah hari ini kami bersama seluruh kepala OPD beserta Staf, melaksanakan gotong royong di sekitaran Istana Siak, Turap Singapur, dan beberapa kawasan lain di Kecamatan Siak, yang dikoordinir oleh masing-masing kepala OPD beserta staf masing-masing,” kata Indra.
Indra menjelaskan, gotong royong dengan tema "Sayang Siak" ini, selain menyambut Hari Jadi Kabupaten Siak ke 25 tahun 2024 pada 12 Oktober mendatang, juga membiasakan dan membudayakan ASN jaga kebersihan baik di lingkungan rumah, kantor, dan juga lingkungan lainnya.
"Saya harap dengan adanya kegiatan gotong royong yang dilaksanakan serentak se-Kabupaten Siak ini, akan meningkatkan kesadaran dan menciptakan budaya bersih jauh dari sampah,” sebutnya.
Karena kesadaran untuk menjaga kebersihan, kata Indra seperti tidak buang sampah sembarangan, itu harus ditanamkan dalam diri .
“Kalau bukan kita sendiri yang menjaga kebersihan, lingkungan dan keindahan Kabupaten Siak, siapa lagi,” ringkasnya.(rls)
Berita Terkait
- Sambut Siak Silver Anniversary, Pemkab Siak Gotong Royong Massal0
- COOLING SYSTEM Menjelang Pilkada Serentak tahun 2024 di Sungai Apit Kabupaten SIAK0
- Polres Pelalawan Ajak Masyarakat Ciptakan Lalu Lintas Aman Melalui Lomba Video0
- Bawaslu Pelalawan Gelar Coffee Morning: Masyarakat Diajak Aktif Awasi Pemilu 20240
- Karena Bersih Dari Kasus Korupsi, OK Nizami Jamil ajak Masyarakat Pekanbaru Pilih P4TEN0
- Cegah DBD, Lurah Ajak Masyarakat Bersihkan Lingkungan dan Memantau Kegiatan Pos Candu0
- Cegah DBD, Lurah Ajak Masyarakat Bersihkan Lingkungan dan Memantau Kegiatan Pos Candu0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Kamis 10 Oktober0
- Kamis 10 Oktober, Koramil 02/Sungai Apit Monitoring Pentahapan Pemilukada 20240
- Pelaku UMKM Senang Jualan di Bazar FSB di Fasilitasi Pemkab Siak0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh