Polres Pelalawan Ajak Masyarakat Ciptakan Lalu Lintas Aman Melalui Lomba Video

By Bermadah 10 Okt 2024, 21:10:10 WIB Pelalawan
Polres Pelalawan Ajak Masyarakat Ciptakan Lalu Lintas Aman Melalui Lomba Video

BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN - 
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pelalawan meluncurkan program sosialisasi keselamatan berlalu lintas dan lomba konten video bertema "Riau Adalah Kota Indah, Tertib, dan Aman." 

Kegiatan ini dilaksanakan di Jalan Lintas Timur, Pangkalan Kerinci, pada 10 Oktober 2024, dan bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024.

Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri SIK, melalui Kasat Lantas AKP Enggarani Laufira, SIK MSi, menyatakan bahwa lomba ini bertujuan untuk mendorong masyarakat, terutama generasi muda, berpartisipasi dalam menyampaikan pesan keselamatan berlalu lintas.

Dalam rangkaian acara, brosur informasi keselamatan dibagikan kepada pengendara, dan sosialisasi langsung dilakukan untuk mengajak partisipasi aktif.

AKP Enggarani mengharapkan, melalui kegiatan ini, kesadaran akan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dapat meningkat, menciptakan lingkungan berkendara yang lebih aman dan tertib.

 "Kami mengajak semua kalangan untuk berkreasi dalam lomba ini, sebagai bagian dari kampanye keselamatan lalu lintas," tambahnya.

Dengan inisiatif ini, Polres Pelalawan berharap masyarakat akan lebih disiplin dalam berlalu lintas, termasuk penggunaan helm, tidak menggunakan handphone saat berkendara, dan mematuhi semua aturan keselamatan. (EP)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video