Muflihun Perkenalkan Ade Hartati dan Partai Pengusung Kepada Seluruh Simpatisan Pro UUN
BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Muflihun, S.STP, M.AP, mengadakan acara kopdar relawan bersama Ade Hartati Rahmat Senin (26/8/24).dalam sebuah acara yang diadakan di Hotel D'Lira syariah. Deklarasi tersebut berlangsung meriah dan dihadiri oleh ratusan simpatisan yang datang untuk memberikan dukungan.
Acara dibuka oleh Ketum pro uun, Abdul Khair. Dalam sambutannya, Abdul Khair menegaskan bahwa Muflihun adalah sosok pemimpin yang visioner, berintegritas, serta memiliki rekam jejak yang baik dalam pemerintahan. Dan Ade Hartati Rahmat, yang memiliki pengalaman luas di dunia politik dan telah lama dikenal sebagai tokoh perempuan berpengaruh di Riau,
"Saya sangat yakin pasangan ini akan membawa sinergi positif dalam kontestasi pilkada 2024. Dan juga untuk komunitas yang tergabung didalam pro uun untuk memastikan keberhasilan Muflihun dan ade hartati sebagai calon walikota dan wakil walikota pekanbaru," tambahnya dengan penuh semangat.
Selanjutnya Muflihun, S.STP, M.AP, dalam sambutan yang penuh makna, menegaskan bahwa "Pekanbaru adalah rumah kita," dan dirinya akan memulai perjuangan ini dari Hotel ini (D'Lira Syariah), tempat ini memiliki banyak kenangan bagi saya.
Dalam pidatonya, Muflihun juga mengungkapkan bahwa awalnya ia sempat ragu untuk maju sebagai calon Wali Kota Pekanbaru karena merasa tidak memiliki dukungan politik yang memadai.
"Alhamdulillah berkat pertolongan Allah SWT, akhirnya saya berhasil mendapatkan partai Gerindra dengan di bantu Saudara Rahul dan Muhammad Nasir yang siap mendukung saya dalam kontestasi Pilkada 2024," ujarnya.
Muflihun menganggap hal ini sebagai tanda bahwa perjuangannya untuk Pekanbaru mendapat restu dan bahwa ia memiliki tanggung jawab besar untuk membawa perubahan positif bagi kota ini.
Diakhir, Muflihun memperkenalkan Wakil yang akan mendampingi dalam kontestasi Pilkada Pekanbaru dan partai politik yang mengusung dirinya maju.
"Alhamdulillah saya perkenalkan pasangan saya ibu Ade Hartati Rahmat dan partai pengusung kami adalah Partai Gerindra dan PAN, " ungkapnya.
Ade Hartati Rahmat, dalam sambutannya senada dengan Muflihun, mengatakan bahwa perjuangannya untuk membawa perubahan di Pekanbaru akan dimulai bersama dengan Muflihun, S.STP, M.AP. Ia menegaskan bahwa keputusan untuk berpasangan dengan Muflihun dalam Pilkada 2024 adalah langkah yang diambil dengan penuh keyakinan, berdasarkan visi bersama untuk membangun Pekanbaru yang lebih baik.
Dalam kesempatan lain, Ginda Purnama, calon legislatif Provinsi terpilih dari Partai Gerindra, mengungkapkan keseriusan pasangan Muflihun, S.STP, M.AP, dan Ade Hartati Rahmat dalam maju sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru. Ginda menegaskan bahwa keduanya bukan hanya sekadar ikut dalam kontestasi politik, tetapi benar-benar berkomitmen untuk membawa perubahan signifikan bagi kota Pekanbaru.
Menurut Ginda, Muflihun dan Ade Hartati telah menunjukkan persiapan yang matang serta dedikasi yang tinggi dalam menjalankan visi mereka untuk Pekanbaru. Keseriusan mereka terlihat dari berbagai langkah strategis yang telah diambil, termasuk membangun komunikasi yang solid dengan berbagai kalangan masyarakat dan menjalin dukungan dari partai-partai politik.
Kopdar relawan di Hotel D'lira ini menjadi momentum penting bagi Muflihun dan Ade Hartati dalam menggalang kekuatan dan memperkuat basis dukungannya menjelang Pilkada 2024. Kehadiran ratusan simpatisan tersebut menjadi bukti bahwa Muflihun dan Ade Hartati memiliki tempat khusus di hati masyarakat Pekanbaru, yang berharap ia dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat kota Pekanbaru.(***)
Berita Terkait
- Ivent SERINDIT BOAT RACE 2024, Dinas Pariwisata Bersama Diskominfo Siak0
- Ivent SERINDIT BOAT RACE 2024, Dinas Pariwisata Bersama Diskominfo Siak0
- Polres Pelalawan Gelar Simulasi Sispam Kota untuk Pengamanan Pilkada Serentak 20240
- Senin 26 Agustus, Personil Babinsa Koramil 02/SA Komsos dan Sosialisasi Nilai-Nilai Pancasila0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Senin 26 Agustus0
- Pria Diduga Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Langgam Ditangkap, Motor Sudah Dijual0
- Safry Sarif Terpilih sebagai Ketua Kesuma PKDP Kota Pekanbaru Periode 2024-20290
- Selama Tiga Hari, Open Lomba Dayung Limo Kecamatan Sungai Apit Telah Usai0
- Luncurkan Program Integrasi Layanan Primer Kemenkes, Apresiasi Siak Melesat0
- Di Pelabuhan Lasdap Pasar Sungai Apit, Final Lomba Pacu Sampan Dayung Limo Open0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh