Mutasi Wakapolres dan Kasat Narkoba, Kapolres Pelalawan Harap Kinerja Polres Semakin Optimal

By Bermadah 14 Mar 2025, 22:01:58 WIB Pelalawan
Mutasi Wakapolres dan Kasat Narkoba, Kapolres Pelalawan Harap Kinerja Polres Semakin Optimal

BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN – Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, SIK, memimpin upacara serah terima jabatan Wakapolres dan Kasat Narkoba Polres Pelalawan di halaman apel Mapolres Pelalawan pada Jumat (14/3/2025).

Upacara ini dihadiri oleh Pejabat Utama Polres Pelalawan, para Kapolsek, personel Polres Pelalawan, serta pengurus Bhayangkari Cabang Pelalawan. Ketua Bhayangkari Cabang Pelalawan, Ibu Yati Afrizal, turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Mutasi jabatan ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Riau nomor ST/156/II/KEP./2025 tanggal 27 Februari 2025. Jabatan Wakapolres Pelalawan resmi berganti dari Kompol I Komang Aswatama, SIK, kepada Kompol Asep Rahmat, SH, SIK, MM, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Bina Widya Polresta Pekanbaru.

Sementara itu, jabatan Kasat Resnarkoba Polres Pelalawan diserahterimakan dari AKP Liston Sihombing, SH, MH, kepada Iptu Alex Sinaga, SH, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Bengkalis.

Dalam amanatnya, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK, menegaskan bahwa rotasi jabatan merupakan hal yang biasa dalam organisasi kepolisian sebagai bentuk penyegaran dan peningkatan kinerja.

"Mutasi ini merupakan bagian dari dinamika organisasi dalam rangka meningkatkan efektivitas tugas kepolisian. Saya berharap pejabat baru dapat segera beradaptasi dan memberikan kontribusi terbaik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Pelalawan," ujar Kapolres.

Dengan adanya perubahan ini, diharapkan Polres Pelalawan semakin optimal dalam menjalankan tugasnya, khususnya dalam upaya pemberantasan narkoba dan peningkatan pelayanan terhadap masyarakat.(EP)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video