
- New PLN Mobile, Lapor Keluhan & Layanan Listrik Tanpa Pulsa
- Panglima TNI Tinjau Korban di RSUD Sulbar dan Serahkan Bantuan Presiden Jokowi
- Minta Doa Restu, Komjen Listyo Sigit Silaturahmi ke Mantan Kapolri
- Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di Riau Kembali Bertambah
- Resnarkoba Polres Tangkap Terduga Pelaku Tindak Pidana Narkotika
- Bantu Kegiatan Pasca Pandemi Covid-19, ST2P Luncurkan Inovasi Usaha Layanan TIJEK
- Repdem Riau: Penunjukan Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo Calon Tunggal Kapolri Pilihan Tepat
- TNI Kirim Prajurit dan Alutsista Bantu Korban Gempa Majene dan Mamuju
- Polda Riau Selidiki Kasus Penumpukan Sampah di Kota Pekanbaru
- IZI Riau Bekerja Sama dengan YBM PLN P3BS dalam Program Khitanan Massal at Home
Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi Diberi Penghargaan Siber Riau Award

BERMADAH.CO.ID, PEKABARU - Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, diberi penghargaan Siber Riau Award 2020. Penyerahan penghargaan digelar di Aula Utama Tribrata lantai 5 Mapolda Riau pada Selasa 12 Januari 2021, dihadiri Wakapolda Brigjen Tabana Bangun serta jajaran pejabat utama Polda Riau.
Siber Riau Award sendiri merupakan kumpulan dari 24 media online yang ada di Provinsi Riau. Pemberian penghargaan ini juga dihadiri perwakilan sejumlah media online, yang menilai kinerja Irjen Agung SIE selama menjabat sebagai Kapolda Riau, menjadi sosok yang berpengaruh besar.
Bukan tanpa sebab, selama Irjen Agung SIE menjabat di Negeri Lancang Kuning, Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) bisa dikendalikan, sehingga kabut asap tak berulang tahun, bahkan langit Riau biru dan tak lagi kelabu diselimuti jerebu. Serentetan terobosan pun tercatat sudah digagas jenderal bintang dua ini.
Sebut saja Dashboard (Aplikasi) Lancang Kuning Nusantara. Dari tangan apik Irjen Agung, aplikasi yang difungsikan untuk pemantauan langsung Karhutla itu kini sudah diterapkan disejumlah provinsi yang rawan kebakaran hutan dan lahan. Kapolda Riau mengaplikasikan teknologi tinggi dalam pencegahan Karhutla dan berhasil sejauh ini.
"Kami terus memantau kinerja Kapolda Riau selama tahun 2020. Kami rasa, penghargaan Siber Riau Award pantas kami berikan atas terobosan dalam penanganan Karhutla, yang kerap terjadi di Riau," kata Roy Manurung, mengawali sambutannya mewakili 24 media yang tergabung dalam Siber Riau Award.
Selain itu, prestasi juga ditunjukkan Irjen Agung dalam pemberantasan Narkoba, ilegal minning, ilegal tipping serta kasus kejahatan lainnya, sehingga kondusifitas Riau terjaga.
Selain itu, ia juga sukses menyajikan Pilkada serentak yang aman pada penghujung tahun 2020, serta menciptakan Kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat.
"Kita juga melihat, ada peran aktif Polri (Polda Riau) dalam penanganan pencegahan Covid-19. Berada di depan dalam menyosialisasikan kepada masyarakat, turut bekerja keras dengan stake holder lainnya dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Corona," singkat Roy Manurung.
Penghargaan Siber Riau Award 2020 ini juga disambut baik oleh Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi. Diwakili Wakapolda Brigjen Tabana Bangun, Polda Riau merasa bangga dan terhormat atas penghargaan yang diberikan tersebut.
"Semoga dapat memacu seluruh jajaran dan personel sampai tingkat Polsek dalam menjaga Kamtibmas di Provinsi Riau," katanya.
Brigjen Tabana Bangun juga menyampaikan, bahwa Karhutla menjadi perhatian utama selama ini, di mana sudah bertahun lamanya tak kunjung tuntas.
"Karhutla di Riau sudah terjadi berulang kali dan belum terselesaikan, menyebabkan kerugian besar," yakin Wakapolda Riau tersebut.
Terakhir, acara ditutup dengan penyerahan penghargaan, diberikan langsung dari perwakilan 24 media online di Riau yang menjadi bagian dari Siber Riau Award, disaksikan pula oleh jajaran Pejabat Utama Polda Riau.(***)
Berita Terkait
- Indra Yovi: Sudah Diambil Sampel Darah Tokoh Riau yang Ditetapkan Sebagai Orang Pertama Divaksin 0
- Total Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di Riau Lebih 26 Ribu0
- Siber Riau Award Beri Penghargaan kepada Kajati Riau Dr Mia Amiati SH MH0
- Pemprov Riau Jelaskan Terkait Rencana Pembelajaran Tatap Muka0
- Wagubri Hadiri Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I 2020-20210
- Pemprov Riau akan Terima 20 Ribu Vaksin Covid-19 Tahap Pertama0
- Dari Total 921 Warga Binaan di Riau Terkonfirmasi Covid-19, 907 Orang Dinyatakan Sembuh0
- Masrul Kasmy Ditunjuk Sebagai PLH Sekretaris Daerah Provinsi Riau0
- Kapolda Riau Letakkan Batu Pertama Pembangunan Ponpes Hamalatul Quran0
- Kapolda Riau letakkan Batu Pertama pembangunan 2 Ponpes di Kabupaten Siak0
Berita Populer
- Tenggelam 300 Tahun, Kapal Harta Karun Senilai Rp240 Triliun Ditemukan
- Dibangun dengan Dana Lebih Rp4 Triliun, Begini Kemewahan Rumah Termahal Sejagat
- Pesawat Jatuh Timpa Halaman Rumah, Seluruh Penumpang Tewas
- Ini Ramuan Ala Rumahan Atasi Kerutan di Bawah Mata
- Peran Forum Anak Siak Sangat Penting
- Akhirnya, Bayi yang Ditemukan dalam Kantong Plastik, Kini Memiliki Orangtua Angkat
- Pelaku Begal Tewas Dicelurit Korbannya
- Dipadati Ribuan Jamaah, Ustadz Yusuf Mansur Ajak Umat Muslim Bali Bersedekah
- Jadi Mualaf dan Mulai Puasa, Kiper Timnas Swedia : Menjadi Muslim, Saya Menemukan Agama Yang Indah
- Teluk Arab Memanas, Garda Revolusi Iran Tak akan Menghindar dari Tantangan AL AS
