P4TEN Kampanye Di Sumahilang, Fauzi: Pilih Nomor 4 Pemimpin yang Dekat dengan Masjid

By Bermadah 21 Okt 2024, 18:31:52 WIB Pekanbaru
P4TEN Kampanye Di Sumahilang, Fauzi: Pilih Nomor 4 Pemimpin yang Dekat dengan Masjid

BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Dukungan terhadap pasangan Calon Walikota Pekanbaru nomor 4 Ayah Kita Brigjend TNI (Pur) Edy Nasution- Dastrayani Bibra semakin tak terbendung. Kali ini datang dari masyarakat Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Kota Pekanbaru.

Menurut salah seorang tokoh masyarakat Sumahilang Fauzi. Menurut Fauzi, bagi masyarakat Sumahilang Edy Nasution-Dastrayani Bibra bukan orang baru dan orang lain di Sumahilang.

"Apa lagi Pak Edy Nasution ini orang masjid. Jadi kalau untuk mencari beliau gampang, cari di masjid saja," kata Fauzi.

Hal itu disampaikan Fauzi pada acara kampanye dialogis Edy Nasution-Dastrayani Bibra di Jalan Hang Tuah, GG. Sukma RT 001, RW 004, Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru Kota, Senin (21/10).

Hadir dalam acara tersebut, selain ratusan emak-emak juga terlihat anggota DPRD Pekanbaru, Aidil, Zulfan Hafis, Lindawati, Riski, Ketua DPD PPP Pekanbaru Zulkarnain, Ketua dan Sekretaris Tim P4TEN, AZ. Fahcri Yasin dan Sadriyanto dan lain-lain.

"Oleh sebab itu, saya mengajak dan menghimbau warga Sumahilang pilih nomor 4, pemimpin yang dekat dengan masjid," harap Fauzi. Apa lagi lanjut Fauzi, Edy Nasution mantan Dandrem 031 Wirabima yang menjadi pelopor Gerakan Sholat Subuh Berjamaah (GSSB) di Provinsi Riau.

Sementara itu dalam orasi politiknya Edy Nasution menyampaikan alasan mengapa memilih Dastrayani Bibra sebagai wakilnya. Menurut Edy Nasution, karena Dastrayani Bibra merupakan seorang birokrat, pernah jadi camat, kepala dinas dan asisten yang tahu benar persoalan di Pekanbaru ini.

"Jadi Dastrayani Bibra ini bukan orang sembarangan. Sebagai seorang birokrat yang malang melintang, beliau banyak tahu persoalan yang terjadi di Pemerintahan Kota Pekanbaru,'' tegas Edy Nasution.

Sedangan Dastrayani Bibra juga memberi alasan mengapa memilih Edy Nasution sebagai calon Walikota. Sebab tambah Dastryani Bibra, karena Edy Nasution seorang TNI yang relegius, merakyat dan bersih dari kasus apapun.

"Jadi kalau kami mendapat amanah pada 27 November mendatang, maka kami akan menjadi pemimpin yang tidak tersandera dari berbagai kasus terutama kasus korupsi. Dengan demikian, kami akan menjadi pemimpin yang merdeka dalam membuat kebijakan yang semata-mata untuk kepentingan rakyat Pekanbaru," tegas Dastrayani Bibra.(***)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video